Belajar Kode Program

Blog belajar menulis kode program dan aplikasi komputer

Sabtu, 07 Januari 2017

Menginstal Yii2 dan Menjalankannya

Tahap awal dalam mempelajari sebuah framework adalah dengan mempraktikkannya. Praktik pertama yang harus dilalui adalah menginstal dan menjalankannya. Ibarat bahasa program, setelah menginstal, Anda harus bisa membuat program paling sederhana: program hello world. Demikian pula dalam menggunakan framework Yii, Anda harus dapat menginstalnya terlebih dahulu.

Tim Belakode akan mengupas sekilas bagaimana caranya menginstal framework ini untuk Anda. Caranya sangat mudah, karena selain mengakomodir cara instalasi konvensional (copy-paste), Yii juga menyediakan cara instal modern dengan Composer.

Sebelum melangkah lebih jauh, perlu Anda ketahui bahwa Yii memiliki dua jenis template: basic dan advanced. Basic, sesuai namanya yang berarti dasar, secara default belum terhubung dengan database. Untuk autentikasi pengguna, template ini menggunakan daftar nama yang ditulis secara manual.

Adapun template Advanced secara default sudah terhubung dengan database. Oleh karenanya, template ini menyertakan fitur pendaftaran (sign up) di sisi front end. Oiya, ada tiga bagian besar aplikasi template advanced ini: frontend, backend, dan common. Frontend ditujukan untuk pengguna umum sedangkan backend untuk admin. Sementara itu, folder common tidak akan tampil di sisi pengguna, karena hanya menyimpan model-model yang akan digunakan secara bersama baik oleh sisi frontend (end-user) maupun sisi backend.

Cara Konvensional

Baiklah kita mulai cara pertama yang konvensional. Anda dapat mengunduh file di bawah ini kemudian mengekstraknya di folder kerja Anda.

Jika kita menggunakan cara ini, kita harus melakukan perintah php init pada direktori kita mengekstrak Yii.


Selanjutnya, kita dapat melakukan testing dengan menjalankan server web built-in PHP melalui perintah yii berikut:

php yii serve --docroot=@frontend/web


Cara Composer

Jika Anda belum pernah menggunakan Composer, silakan lihat artikel kami sebelumnya yang berjudul "Composer Ternyata Mudah."
Selanjutnya, Anda dapat memulai menginstal Framework Yii dengan cara sebagai berikut:

Template Basic
composer create-project yiisoft/yii2-app-basic folder_basic

Template Advanced
composer create-project yiisoft/yii2-app-advanced folder_advanced



[bersambung]


Tidak ada komentar:

Posting Komentar